ANALISIS NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA BUKU CERITA ANAK SEBAGAI BAHAN LITERASI DIGITAL

Authors

  • Afina Naufalia Universitas Padjadjaran Bandung

Keywords:

Buku Cerita Anak, Buku Digital, Pendidikan Karakter

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pendidikan karakter pada usia dini. Karena pembentukan karakter harus dibentuk sejak dini dan pembentukan sebuah karakter tidak bisa secara instan, maka harus ada sebuah media yang unik dan efektif untuk menanamkan nilai-nilai karakter pada anak, salah satunya adalah buku cerita anak. Dalam hal ini, buku cerita anak yang dibahas adalah buku milik peneliti dengan judul Gema Gemi dan Perpustakaan Ajaib. Buku tersebut menarik untuk dianalisis nilai-nilai karakter yang terkandung di dalamnya. Selain itu, buku ini bisa menunjang kegiatan literasi digital karena buku ini diakses secara online melalui media web Anyflip. Berdasarkan latar belakang tersebut, tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan nilai-nilai yang terkandung pada buku cerita anak tersebut, sehingga bisa dimanfaatkan sebagai media berliterasi dan penanaman nilai karakter pada anak. Metode penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif karena bertujuan untuk mendeskripsikan hasil. Teknik pengambilan data dengan kajian literatur, yaitu dengan membaca, menelaah, dan menganalisisnya dengan teknik analisis isi. Dari hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa terdapat nilai-nilai kebaikan dalam buku ini, yakni gemar membaca, rasa ingin tahu, mandiri, peduli sosial, peduli lingkungan, toleransi, cinta damai, bersahabat, kerja keras, dan disiplin. Dengan begitu, buku cerita anak ini dapat dimanfaatkan untuk penanaman nilai karakter pada anak dan sebagai media literasi digital.

Downloads

Published

2022-09-24

How to Cite

Naufalia, A. (2022). ANALISIS NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA BUKU CERITA ANAK SEBAGAI BAHAN LITERASI DIGITAL. Prosiding Amal Insani Foundation, 1, 195–207. Retrieved from http://prosiding.amalinsani.org/index.php/semnas/article/view/24

Issue

Section

Articles